0 2 min 3 weeks

SMANTABNEWS-Tanjung Bintang, 13 September 2024 SMAN 1 Tanjung Bintang dipenuhi oleh seluruh warga sekolah yang akan mengikuti kegiatan rutin Jumat Mengaji, dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Acara dimulai dengan penampilan Hadroh dari ekstrakurikuler Rohis SMAN 1 Tanjung Bintang. Selanjutnya, acara diambil alih oleh Salsa Bila sebagai pembawa acara (MC) pada kegiatan Jumat Mengaji pagi ini. Tema yang diangkat kali ini adalah “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad sebagai Teladan Umat Manusia.”Kemudian, pembacaan tilawah dan sari tilawah dibacakan oleh Raditya Wiratama dari kelas XI Merdeka 6.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala SMAN 1 Tanjung Bintang, Bapak Haris Tri Okfianto. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan, “Kegiatan pembiasaan positif ini dilakukan untuk menyentuh rohani kita sebagai umat beragama. Kita punya Jumat Sehat karena tubuh kita membutuhkan olahraga agar tetap prima. Kita punya Jumat Bersih karena lingkungan sekolah kita harus tetap bersih. Kita punya Jumat Berkesenian agar kita bisa menyegarkan pikiran kita.

Setelah sambutan, acara inti dimulai dengan ceramah yang disampaikan oleh Bapak Dwi. Ceramah tersebut mengisahkan tentang kehidupan Nabi Muhammad SAW, mulai dari masa jahiliah sebelum kedatangan Nabi Muhammad hingga masa kini, dengan harapan agar umat manusia dapat menjadikan Nabi Muhammad sebagai teladan. Seluruh warga sekolah kemudian melantunkan shalawat nabi bersama-sama.

Acara ditutup dengan pem-bacaan doa oleh Cahya Adi Purnama dari kelas XI Merdeka 2, dan penampilan Hadroh oleh Rohis SMAN 1 Tanjung Bintang kembali mengakhiri kegiatan Jumat Mengaji ini.

Ditulis oleh:Kinar Indah Aura Kasih Velisyah XI-M 2

Tio Rizki Julianto MIPA 1

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *