0 2 min 4 mths

SMANTABNEWS — Selasa, 15 Juli 2025, hari kedua pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMAN 1 Tanjung Bintang berlangsung meriah dan penuh semangat. Bertempat di berbagai titik kegiatan, mulai dari Lapangan Futsal, Lamban Kreasi, hingga Lapangan Voli, para siswa kelas 10 disuguhi pertunjukan yang tidak hanya menghibur tetapi juga memperkenalkan ragam ekstrakurikuler sekolah.

Kegiatan dibuka dengan penampilan Tari Bintang Kreasi Lakon Teknologi di Lamban Kreasi yang menyuguhkan teatrikal kreatif bertema edukatif. Sementara itu, dentuman semangat dari Drumband menggema di Lapangan Voli, menarik perhatian tidak hanya peserta didik baru, namun juga guru dan warga sekolah yang turut hadir.

Rangkaian acara ini juga disiarkan secara langsung melalui akun Instagram dan TikTok resmi Direktorat SMA, sebagai bentuk transparansi kegiatan dan pengenalan SMAN 1 Tanjung Bintang kepada masyarakat luas.

Selain pertunjukan, kegiatan hari ini juga diisi dengan penyerahan hadiah kepada siswa-siswi yang dinilai aktif selama MPLS berlangsung. Momen ini menjadi apresiasi sekaligus motivasi bagi peserta didik baru untuk lebih semangat mengikuti setiap kegiatan.

Acara ditutup dengan pengenalan lebih lanjut berbagai ekstrakurikuler yang ada di SMAN 1 Tanjung Bintang, dibawakan langsung oleh masing-masing perwakilan ekskul ke tiap-tiap kelas 10. Hal ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan pilihan kepada siswa baru agar dapat menemukan wadah pengembangan minat dan bakat mereka selama bersekolah.

MPLS hari kedua membuktikan bahwa orientasi sekolah tak harus membosankan. Justru melalui kreativitas dan kolaborasi, SMAN 1 Tanjung Bintang mampu menghadirkan pengalaman yang berkesan sejak hari-hari pertama siswa menginjakkan kaki di lingkungan baru mereka.

Ditulis Oleh:

Raditya Wiratama XII M6

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *