0 3 min 6 yrs

                   

Pembangunan masjid di sekolah menengah atas negeri 1 Tanjungbintang yang terletak di Kabupaten Lampung Selatan Propinsi Lampung masih berlanjut hingga sekarang. Renovasi masjid yang di lakukan oleh pihak sekolah menjadi sorotan tersendiri bagi warga sekolah. Karena terlihat siswa kelas 12 mipa 1 yang sudah beberapa kali memberikan bantuan berupa tenaga dengan sukarela.  Siswa lelaki kelas 12 mipa 1 itu memang awalnya di mintai tolong untuk membantu para tukang bangunan oleh pihak sekolah. Namun, permintaan pertolongan yang awalnya di peruntukan beberapa orang tersebut mendapat respon yang luar biasa dari siswa lelaki 12 mipa 1 yang lain. Mereka ingin sekali bahkan sangat antusias untuk membantu pembangunan masjid tersebut.

“dari beberapa siswa Sma N 1 Tanjungbintang, yang meimilik jiwa korsa dan kepedulian tinggi adalah kelas 12 mipa 1. Mereka mau bekerja tanpa pamrih” ujar bapak suherman selaku waka kesiswaan sekaligus guru sejarah di sekolah itu saat kami wawancarai pada hari Jumat, 02 Februari 2018. Pihak sekolah merasa terbantu dan tindakan dari kelas 12 tersebut mendapat apresiasi yang tinggi dari beberapa guru dan siswa lainnya. “semua siswa mempunyai hak yang sama untuk membantu. Kelas 12 mipa 1 sangat antusias dan spontan ingin membantu. Bagi mereka ini sangat bernilai ibadah dan jika sudah lulus nanti dapat dijadikan cerita dan kenangan”. Lanjut bapak Suherman.

        

Sementara itu, para siswa lelaki kelas 12 mipa 1 mengaku walau lelah tapi mereka senang bisa membantu pembangunan tempat peribadatan tersebut. “walaupun capek tapi kita seneng bisa bantu, semoga bisa bermanfaat. Saya berharap masjid ini nantinya bisa dijadikan tempat solat jumat untuk warga sekolah dan warga sekitar”. Ucap Panji Marandhika, salah satu siswa lelaki yang ikut membantu pembangunan tersebut.

Para siswa kelas 12 mipa 1 di ketahui sudah beberapa kali membantu pembangunan, seperti saat mengechor tiang masjid yang di lakukan sepulang sekolah, dan membantu menaikkan genteng yang terbuat dari tanah liat untuk di pasang oleh tukang bangunan. Tentu saja hal ini dapat menjadi motivasi atau dorongan setiap orang yang melihatnya untuk berbuat baik tanpa pamrih dan tanpa mengenal tempat. Bagi kelas 10 dan kelas 11 tentu dapat dijadikan contoh yang nyata. Semoga seluruh warga Sma N 1 Tanjungbintang dapat terus menjaga kebersamaan dan persaudaraan.

.                

Creat by : diancery

Taken photo by : nurlaili oktavia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *